Catatan Kehidupan ElFaRis FeLisTaNo

Never too old to learn and to do

Pencegahan Virus Corona ala Islam

Posted by Ahmad Farisi on 15 March 2020

Coronavirus191- Makan Makanan yang Halal dan Thayyib

Covid 19 disinyalir berasal dari hewan liar kelelawar dan ular, yang mana itu semua diharamkan Islam untuk dimakan.
Agama Islam menganjurkan umatnya hanya memakan makanan yang halal lagi baik. Allah SWT berfirman:
يَٰٓأَيُّهَا ٱلنَّاسُ كُلُوا۟ مِمَّا فِى ٱلْأَرْضِ حَلَٰلًا طَيِّبًا وَلَا تَتَّبِعُوا۟ خُطُوَٰتِ ٱلشَّيْطَٰنِ ۚ إِنَّهُۥ لَكُمْ عَدُوٌّ مُّبِينٌ
“Hai sekalian manusia, makanlah yang halal lagi baik dari apa yang terdapat di bumi, dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah syaitan; karena sesungguhnya syaitan itu adalah musuh yang nyata bagimu”. (Al Baqarah: 168)

2- Menutup Mulut saat Menguap, Batuk dan Bersin.
Dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu:
أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَانَ إِذَا عَطَسَ غَطَّى وَجْهَهُ بِيَدِهِ أَوْ بِثَوْبِهِ وَغَضَّ بِهَا صَوْتَ
Bahwasanya apabila Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersin, beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam menutup wajah dengan tangan atau kainnya sambil merendahkan suaranya.” [HR. Ahmad II/439, al-Hakim IV/264, Abu Dawud no. 5029, at-Tirmidzi no. 2746. Lihat Shahih at-Tirmidzi II/355 no. 2205

3- Memperbanyak Wudhu
Agama Islam sangat menganjurkan umatnya untuk selalu menjaga wudhu, yang mana didalamnya ada mencuci kedua tangan, wajah dan kaki. Secara bahasa, wudhu mengandung arti al-hasan wan nazhafah, yaitu kebaikan dan kebersihan.
Nabi Muhammad Saw bersabda:
أَلَا أَدُلُّكُمْ عَلَى مَا يَمْحُو اللَّهُ بِهِ الْخَطَايَا وَيَرْفَعُ بِهِ الدَّرَجَاتِ قَالُوا بَلَى يَا رَسُولَ اللَّهِ قَالَ إِسْبَاغُ الْوُضُوءِ عَلَى الْمَكَارِهِ وَكَثْرَةُ الْخُطَا إِلَى الْمَسَاجِدِ وَانْتِظَارُ الصَّلَاةِ بَعْدَ الصَّلَاةِ فَذَلِكُمْ الرِّبَاطُ

“Maukah kalian aku tunjukkan atas sesuatu yang dengannya Allah akan menghapus kesalahan-kesalahan dan mengangkat derajat?” Mereka menjawab, “Tentu, wahai Rasulullah.”
Beliau bersabda, “Menyempurnakan wudhu pada keadaan yang dibenci (seperti pada keadaan yang sangat dingin), banyak berjalan ke masjid, dan menunggu shalat berikutnya setelah shalat. Maka itulah ribath, itulah ribath (Pos Penjagaan) .” (HR. Muslim).

4- Berbusana Menutup Aurat
Salah satu cara agar terhindar dari penularan virus corona adalah dengan menutupi tubuh yang dimungkinkan bisa kontak secara langsung dengan orang yang terinveksi virus.
Islam telah memerintahkan umatnya untuk berbusana tertutup, terutama kaum wanita.
Bahkan sebagian ada yang menganggap bahwa memakai cadar dan sarung tangan merupakan sunnah.

One Response to “Pencegahan Virus Corona ala Islam”

  1. ummuilma said

    Semoga corona segera pergi ya.

Leave a comment